Psikotes Online

Aplikasi psikotes online menjadi salah satu tes yang terdapat kemudahan serta fitur-fitur di dalamnya. Berikut adalah kriteria platform psikotes terpercaya.

Psikotes online menjadi salah satu tes yang terdapat kemudahan serta fitur-fitur di dalamnya. Tes yang dipercaya harus memenuhi sejumlah kriteria,  bisa memberikan hasil yang akurat, variabel, serta reliabel. Tentu syarat ini adalah sebuah keharusan atau kewajiban supaya hasil nantinya betul-betul menggambarkan keadaan psikologis dari peserta tes.

Syarat Psikotes Online Menjadi Tes yang Terpercaya

Berikut ini terdapat beberapa syarat yang perlu dipenuhi sebuah aplikasi tes psikotes supaya terpercaya. Antara lainnya sebagai berikut.

Desain Soal

Syarat yang pertama yaitu desain soal. Desain sendiri mempunyai peranan penting dalam tes. Jika desain tidak sesuai dengan norma, nantinya akan memberikan hasil tes yang menyimpang. Adapun desain yang perlu menjadi perhatian seperti:

1. Durasi Waktu Pengerjaan Soal

Sejumlah tes, dalam normanya harus membatasi waktu pengerjaan tes. Durasi waktu tersebut mempunyai peranan penting pada akurasi hasil. Durasi waktu pengerjaan tes, umumnya untuk tes kemampuan atau ability test. Antara lain meliputi tes intelegensi, tes kecepatan, tes ketahanan, dan lain sebagainya.

2. Penyajian Soal

Susunan soal perlu disesuaikan juga dengan norma asalnya. Terdapat sejumlah tes yang mempersyaratkan mana tes yang harus dikerjakan lebih dulu, kemudian menyusul tes yang lainnya. Kendati demikian, penyajian instruksi teks sebisa mungkin adanya desain yang sama dengan norma aslinya.

3. Tidak Adanya Kesalahan Akses Gambar atau Pengetikan

Jika terdapat kesalahan dalam pengetikan atau asas gambar gambar juga bisa menjadi pengaruh terhadap hasil dari tes. Dalam hal ini karena kesalahan pengetikan atau kualitas gambar yang kurang sesuai, bisa memberikan respon jawaban yang menyimpang, sehingga bisa memberikan jawaban yang tidak benar.

Lulus Audit Psikolog

Dalam sebuah aplikasi, akan menjadi platform yang baik setelah adanya verifikasi atau audit. Verifikasi atau audit sendiri seperti pengecekan sebelum aplikasi tersebut digunakan. Dalam hal ini auditor merupakan orang yang ahli dalam bidangnya.

Tak terkecuali pada aplikasi tes psikotes online, seharusnya serta merupakan sebuah kewajiban yang sudah diverifikasi oleh ahli dalam bidangnya yaitu psikolog. Seorang psikolog tentu sudah memahami seluk beluk alat tes serta memahami bahasa pemrograman. Adanya audit dari psikolog, membuat aplikasi ini terus menghasilkan sebuah aplikasi yang terpercaya.

Aplikasi yang tidak melalui verifikasi atau audit dari psikolog yang sudah ahli, membuat aplikasi tersebut patut untuk dipertanyakan. Hal ini karena adanya sistem coding rumus-rumus yang dipakai serta kaidah-kaidah psikologi belum tentu sama dengan norma asli dari tes tersebut.

Mengembangkan Norma Tes

Tes psikologi yang telah dikembangkan secara konvensional atau paper base telah mempunyai norma yang telah diuji sebelumnya. Tas konvensional sendiri akan berubah menjadi online, seharusnya mempunyai norma tersendiri. Adapun alasannya karena tes psikotes online mempunyai versi yang berbeda dengan tes konvensional.

Kendati demikian norma tes psikotes konvensional akan berbeda dengan tes online. Untuk jenis-jenis tes online seharusnya mempunyai norma tersendiri serta status psikologi ini untuk mengukur kemampuan atau ability test. Antara lainnya seperti tes kecepatan, tes intelegensi, tes ketahanan, dan lain sebagainya.

Koneksi Internet

Syarat Psikotes Online supaya menjadi tes terpercaya berikutnya yaitu koneksi internet. Adapun yang dimaksud yaitu koneksi server serta koneksi internet dari peserta tes. Pasalnya, kedua jenis koneksi tersebut menjadi pengaruh dalam hasil tes. Khususnya pada tes-tes ability atau tes kemampuan.

Adanya Fitur Observasi

Dalam sebuah tes Psikotes harus tersedia fitur observasi. Adapun fitur-fitur tersebut meliputi sebagai berikut.

1. Proctoring Camera

Hal ini penting supaya peserta dapat dideteksi mengenai keasliannya atau bukan menggunakan jasa joki. Sekaligus juga bisa menangkap ekspresi peserta tes ketika sedang mengerjakan soal.

2. Lokasi Pengerjaan

Lokasi pengerjaan tes, sebaiknya juga dapat dideteksi. Apabila keadaan ruangan dapat terdeteksi menggunakan kamera, maka lokasi pengerjaan tes sebaiknya dapat dideteksi menggunakan IP akses.

3. Perangkat yang Dipakai

Perangkat yang dipakai oleh peserta dapat ditangkap. Hal itu penting sekali sebab terdapat sejumlah tes yang memiliki kemungkinan dapat berpengaruh. Contohnya tes kecepatan (Tes Pauli/Kraepelin Online. Bahkan jenis gadget bisa berpengaruh terhadap kecepatan pengerjaan peserta tes.

4. Histori Pengerjaan Tes

Sistem pengerjaan tes psikotes ini secara online, sehingga tidak dapat melihat kegiatan real peserta tes. Lain halnya dengan adanya aplikasi tes psikotes, nantinya akan ada histori pengerjaan tes yang dapat ditangkap.

Pemilihan Tempat Tes

Sekarang ini sudah tersedia banyak sekali tempat tes psikotes online. Salah satunya di NS Development. Di sana tersedia berbagai macam jenis tes yang bisa dilakukan. Baik untuk menghadapi masuk ke perguruan tinggi maupun kerja di kantor impian. NS Development telah memenuhi syarat yang disebutkan di atas, sehingga menjadi tempat tes yang terpercaya.